Minggu adven ke-3 biasa disebut sebagai Gaudete Sunday yang melambangkan minggu suka cita. Bersamaan dengan itu lilin adven ke-3 yang menyala adalah warna merah muda (pink). Kesukacitaan mulai memancar di minggu penantian yang ketiga, namun sekalipun demikian kita masih dalam masa penantian.
Di dalam masa penantian ini, kita diajak untuk menggumuli tema yang penuh pengharapan, yaitu Tuhan datang menyelamatkanmu. Jelas tema ini mengajak kita untuk yakin bahwa kedatangan Tuhan melalui diri Yesus Kristus adalah untuk menyelamatkan bukan untuk yang lainnya. Kedatangan-Nya yang menyelamatkan ini adalah pemulihan kembali citra manusia yang rusak akibat dosa di masa lampau, sehingga di masa depan manusia punya harapan yang cerah. Selain itu, keselamatan mengindikasikan terjadinya perubahan kondisi yang substansial dalam diri manusia, baik manusia secara personal maupun secara komunal, baik secara fungsional maupun struktural (sistemik). Dunia yang kacau balau karena dosa, dipulihkan oleh Allah. Namun, itu semua terjadi dalam proses panjang yang teranyam dalam kehidupan manusia.
Sejalan dengan tema besar Masa Adven Natal 2022, keselamatan yang akan diterima dunia juga harus dilihat dalam bingkai kemuliaan manusia natal. Melalui diri Yesus Kristus yang maha mulia justru memilih untuk menjadi manusia yang papa, namun pilihan tersebut sama sekali tidak mengurangi kemuliaan-Nya (Allah incognito). Inilah cara Tuhan untuk menjadi sama sekaligus tetap berbeda dari dunia. Ia yang mulia datang nampak dalam ketidakmuliaan. Namun sebenarnya kemuliaan-Nya tetap ada. Malah kemuliaan-Nya dibagikan kepada manusia dan seluruh ciptaan.