Persembahan
Persembahan Sebagai Syukur Kepada Tuhan
Memberikan persembahan merupakan hal yang tidak lepas dari kehidupan kita sebagai seorang kristen. Untuk itu pemahaman tentang persembahan adalah salah satu hal yang mesti dihayati secara tepat. Jika kita mencermati pengalaman umat Tuhan di dalam Alkitab pun, kita akan menemukan bahwa Tuhan pun terus mengajar mereka untuk memiliki penghayatan persembahan secara tepat.
Di dalam Mazmur 50 kita akan menemukan bagaimana Tuhan menghendaki umat untuk sungguh-sungguh memberikan persembahan syukur kepada Tuhan. Dalam Mazmur 50:14 a dikatakan : “Persembahkanlah syukur sebagai korban kepada Allah…” diulang kembali di ayat 23 “Siapa yang mempersembahkan syukur sebagai korban, ia memuliakan Aku;…”
Mengapa hal ini ditekankan oleh Tuhan?
Sebab umat sempat berpikir bahwa berkat dan kebaikan Tuhan bisa dipengaruhi dengan pemberian persembahan mereka. Seakan-akan Tuhan bisa “disogok” dengan pemberian persembahan mereka. Sehingga pada Mazmur 50 ini Tuhan sampai mengatakan bahwa Dia adalah pemilik dunia ini yang sesungguhnya tidak memerlukan apapun dari manusia. Dia hanya menghendaki hati yang sungguh bersyukur kepada Tuhan dan mempersembahkan apa yang ia miliki dengan penuh syukur.
Hal inilah yang penting kita bangun, kerinduan untuk bersyukur atas setiap kebaikan dan karya Tuhan dalam hidup kita. Sebagaimana dinyatakan juga dalam Mazmur 136: 1: “Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.”
Bersyukur kepada Tuhan yang diwujudkan dalam persembahan adalah salah satu disiplin rohani yang kita bangun dengan komitmen yang sungguh. Kita yakin bahwa yang kita miliki sesungguhnya adalah milik Tuhan dan kita dipercaya untuk mengelolanya. Maka, secara teratur kita mendisiplin diri kita untuk memberikan persembahan syukur kepada Tuhan dengan hati penuh sukacita ketika mengingat kebaikan-kebaikan Tuhan yang dinyatakan dalam hidup kita.
Keteraturan dalam memberi ini diajarkan Paulus dalam 1 Korintus 16:2 “Pada hari pertama dari tiap-tiap minggu hendaklah kamu masing-masing — sesuai dengan apa yang kamu peroleh — menyisihkan sesuatu dan menyimpannya di rumah, supaya jangan pengumpulan itu baru diadakan, kalau aku datang.”
Marilah kita bersyukur dan melakukan disiplin rohani secara teratur dalam hati yang penuh sukacita karena kita ikut serta dalam karya Allah di tengah dunia ini melalui kehidupan berjemaat di GKI Bintaro Utama yang rindu untuk terus bertekun, bertumbuh dan menjadi berkat.
Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.” Mazmur 136:1
Mazmur 136: 1
Peruntukan Persembahan
Persembahan yang kita haturkan dikelola sedemikian rupa oleh Majelis Jemaat GKI Bintaro Utama untuk membiayai segala keperluan bagi kehidupan bergereja yang dituangkan dalam program kerja yang disusun setiap tahun. Di dalamnya ada yang merupakan pengeluaran rutin ada juga non rutin yang merupakan program khusus yang tidak selalu ada setiap tahunnya.
Dari program kerja rutin itu terdapat anggaran yang kita lakukan untuk berbagai kegiatan di dalam maupun keluar yakni dalam hal kesaksian pelayanan yang bertujuan menyatakan kasih Allah bagi sesama.
Selain itu persembahan kita juga dikelola untuk ikut serta terlibat dalam kegiatan klasikal dan sinodal melalui TJBK (Tanggung Jawab Bersama Klasis) dan TJBSW (Tanggung Jawab Bersama Sinode Wilayah) yang juga untuk membiayai program-program kerja yang menjangkau pelayanan yang lebih luas lagi. Kita percaya melalui persembahan kita, kita sedang ikut serta terlibat di dalam karya Allah di dalam dunia ini.
Jenis Persembahan
Persembahan Ruitn Gereja:
- Persembahan kantong hitam
- Persembahan kategorial (anak, remaja, pemuda, dewasa, senior )
- Persembahan syukur
- Persembahan perpuluhan
Persembahan Non Rutin:
- Persembahan kantong hijau
- Persembahan bulanan non rutin
- Persembahan syukur non rutin
- Persembahan Natal dan Syukur Akhir Tahun; persembahan ini dapat ditansfer ke rekening gereja rutin dengan kode unik 25 pada nilai persembahan.
- Persembahan Pentakosta/Unduh Unduh; persembahan ini biasanya akan diberikan kode khusus sesuai keputusan PMJ disetiap tahunnya dan dapat ditransfer ke rekening rutin gereja.
- Persembahan Aksi Paskah; persembahan ini biasanya akan diberikan kode khusus sesuai keputusan PMJ disetiap tahunnya dan dapat ditransfer ke rekening rutin gereja.
- Persembahan Wilayah; persembahan wilayah ini diberikan saat persekutuan wilayah diadakan. Biasanya pada minggu kedua disetiap bulannya. Persembahan ini ditransfer ke rekening rutin gereja dengan kode unik yaitu penambahan angka 1, 2 atau 3 pada nominal sesuai dengan wilayah jemaat masing-masing.
- Persembahan Sahabat Peduli Bencana; persembahan ini merupakan perwujudan kepedulian dan kebersamaan didalam jemaat Tuhan di lingkungan GKI Bintama untuk bersama sama meringankan jemaat yang sedang terdampak bencana, secara ekonomi terdampak akibat pandemi Covid19. Jenis persembahan ini merupakan persembahan pihak ketiga dan dapat ditransfer ke rekening rutin gereja dengan kode unik 19 disetiap nilai persembahan.
- Persembahan Pembangunan. Persembahan Pembangunan adalah Persembahan Yang Di peruntukan khusus untuk kegiatan Pembangunan maupun penambahan asset lahan / bangunan dimana basanya digunakan kode khusus sesuai dengan keputusan Persidangan Majelis Jemaat.
Rekening Persembahan
Persembahan di gunakan untuk mendukung setiap kegiatan persekutuan kesaksian dan pelayanan sebagai panggilan Utama gereja Yang dapat Di sampaikan melalui :
Persembahan di GKi Bintaro Utama dapat di sampaikan melalui rekening CIMB Niaga dengan No Rekening :
– Rutin : 8000-8858-3800
– Non Rutin : 8000-8858-3900
atas nama GKI Bintaro Utama,
Persembahan Pembangunan
Dalam rencana menjalankan misi Allah, saat ini GKI Bintaro Utama juga merencanakan dan Sedang berproses untuk Pembelian Lahan samping Gedung Gereja yang rencananya akan Di gunakan untuk kegiatan kesaksian pelayanan (Klinik Pratama) dan pengajaran (Tambahan Ruang Kebaktian Anak).
A: Pandemi mengajarkan umat untuk lebih peduli pada sesama dan pentingnya Kesehatan
Sejalan dengan visi GKI Bintaro Utama untuk menjadi berkat bagi masyarakat sekitar.
Bagian dari Kegiatan Kesaksian Pelayanan: Usahakan Kesejahteraan Kota dimana umat ditempatkan.
A: Sebelum masa pandemi Ruangan Kebaktian Anak tidak memadai dimana ada 4 kelas yang Di perlukan dengan ruangan yang terbatas, walaupun Kebaktian Anak sudah diadakan sebanyak 2 kali pada pukul 07.00-09.30 namun belum cukup untuk menampung Jumlah Anak (Sekolah Minggu) 185 orang yang setiap bulan cenderung terus bertambah.